Pasti semua orang ingin anaknya bisa tumbuh dengan pintar. Dapat membaca, menulis dan juga berhitung adalah sebuah keterampilan dasar saat belajar yang perlu dimiliki setiap anak. Tetapi untuk menemukan cara mengajarkan anak berhitung bukan suatu hal yang mudah. Mungkin saja anak malah kebingungan atau tidak bisa berkonsentrasi dengan baik.
Biasanya anak akan mulai belajar berhitung ketika sudah masuk PAUD atau TK. Tetapi perlu diketahui bahwa saat anak sudah mulai masuk umur satu tahun, orang tua bisa mulai untuk mengajari anak mengenal angka dan juga berhitung. Di bawah ini ada beberapa cara mengajarkan anak berhitung dengan mudah sebagai berikut:
1. Memakai jari tangan
Cara mengajari anak berhitung yang pertama yaitu dengan memakai jari tangannya. Kamu bisa meminta si kecil untuk menunjukkan berapa umurnya memakai jari tangannya. Jika anak kamu sudah menginjak usia tiga tahun maka meminta dirinya untuk menunjukan tiga jari tangan sembari mulai berhitung dari satu, dua dan tiga.
Kemudian kamu juga bisa meminta si kecil untuk menunjukkan 4,5 hingga 10 jari tangannya sembari mulai berhitung. Dengan memakai cara yang sederhana ini lama kelamaan anak akan bisa paham dan mulai mengerti tentang hitungan.
2. Memakai krayon
Krayon yang berwarna warni ini tentu bisa menarik perhatian anak. Benda satu ini juga bisa kamu pakai untuk dijadikan alat untuk mengajari anak berhitung. Saat kamu memberi anak satu buah krayon, maka kamu katakan satu. Saat kamu memberi dia dua lalu katakan dua.
Kemudian kamu juga bisa meminta krayon yang dia pegang dengan mengatakan “beri mama satu krayon”. Biar anak mulai menghitung kemudian memberimu krayon tersebut. Bila salah maka beri mereka contoh kembali. Setelah anak bisa menghitungnya kamu bisa lanjut di angkat yang lebih besar.
3. Belajar berhitung menggunakan lagu
Ini adalah salah satu cara yang paling mudah saat ingin mengajari anak berhitung kamu bisa mengajari anak berhitung dengan cara menyetelkan lagu yang edukatif misalnya lagu Dua Mata Saya. Sembari memegang bagian tubuh yang telah disebut di dalam lagu itu.
Selain hal itu kamu juga bisa menyetelkan anak lagu ”satu ditambah satu” atau lagu anak “tek kotek kotek anak ayam” untuk mengajari anak cara berhitung penjumlahan dan juga pengurangan. Cara ini akan selalu diingat mereka sembari asik mendengarkan lagunya.